Menindaklanjuti Perjanjian Kerjasama antara Bank Indonesia dan Politeknik Negeri Sriwijaya, tentang Bantuan Beasiswa kepada mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya, bersama ini disampaikan kepada mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya tentang penerimaan pendaftran Beasiswa Bank Indonesia dengan ketentuan sebagai berikut :
- Kriteria Umum:
- Jenjang D4:
- Mahasiswa aktif program Sarjana Terapan (D4) dengan dibuktikan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM);
- Sekurang-kurangnya telah menyelesaikan 40 SKS atau berada di semester 3 (tiga) melampirkan KHS semester 2 dan seterusnya;
- Setiap mahasiswa, menerima beasiswa paling lama hanya 4 (empat) semester sepanjang memenuhi kriteria yang ditentukan;
- Maksimal berusia 23 tahun atau belum berusia 24 tahun pada saat ditetapkan sebagai penerima beasiswa, dengan melampirkan fotokopi KTP;
- Tidak sedang menerima beasiswa dan/atau berada dalam status ikatan dinas dari lembaga/instansi lain;
- Mempunyai pengalaman menjalankan aktivitas sosial yang memiliki dampak kebermanfaatan bagi masyarakat;
- Bersedia untuk berperan aktif, mengelola dan mengembangkan Generasi Baru Indonesia (GenBI) serta berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.
- Jenjang D3:
- Mahasiswa aktif program Diploma III (D3) dengan dibuktikan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM);
- Sekurang-kurangnya telah menyelesaikan 24 SKS atau berada di semester 2 (dua) melampirkan KHS semester 1 dan seterusnya;
- Setiap mahasiswa, menerima beasiswa paling lama hanya 3 (tiga) semester sepanjang memenuhi kriteria yang ditentukan;
- Maksimal berusia 22 tahun atau belum berusia 23 tahun pada saat ditetapkan sebagai penerima beasiswa, dengan melampirkan fotokopi KTP;
- Tidak sedang menerima beasiswa dan/atau berada dalam status ikatan dinas dari lembaga/instansi lain;
- Mempunyai pengalaman menjalankan aktivitas sosial yang memiliki dampak kebermanfaatan bagi masyarakat;
- Bersedia untuk berperan aktif, mengelola dan mengembangkan Generasi Baru Indonesia (GenBI) serta berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.
- Kriteria Khusus:
- IPK minimal 3.00 (skala 4) dengan melampirkan fotocopy KHS terbaru;
- Berasal dari latar keluarga ekonomi kurang mampu (pra sejahtera) dengan melampirkan Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kelurahan/Kepala Desa setempat;
- Membuat resume pribadi dan motivation letter dalam Bahasa Indonesia;
- Kelengkapan dokumen yang dikumpulkan :
- Biodata calon penerima beasiswa Bank Indonesia, format dari Bank Indonesia (form A1) terlampir; (asli) dapat diunduh di https://genbisumsel.com/pendaftaran/download
- Fotokopi kartu identitas (KTP dan KTM) yang masih berlaku;
- Asli Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) jika mahasiswa dari keluarga pra sejahtera yang mengajukan (dari Kelurahan);
- Fotokopi KHS terbaru;
- Resume pribadi dan motivation letter dalam Bahasa Indonesia; (asli)
- Fotokopi prestasi penghargaan, piagam, magang, partisipasi dalam kegiatan (nasional/internasional), dll
- Mengisi form pendaftaran pada tautan: https://genbisumsel.com/pendaftaran/form
- Berkas dibuat rangkap 2 dan dalam 2 map berbeda ke jurusan masing masing
BERKAS DIBUAT RANGKAP DUA DAN DIKUMPULKAN DI JURUSAN MASING MASING PALING LAMBAT 10 MARET 2023