kemahasiswaan.polsri.ac.id – Kembali mahasiswa Polsri menorehkan prestasinya di tingkat nasional. Adalah Helen Nur Qodaria mahasiswa Diploma Empat (DIV) jurusan Akuntansi Sektor Publik terpilih menjadi delegasi Kapal Pemuda Asia Tenggara-Jepang (ship for shouth east youth program). Helen menjadi satu satunya mahasiswa yang mewakili propinsi Sumatera Selatan mengikuti program tersebut. Rencananya Helen agar memulai program pertukaran pemuda ini bulan Oktober dan berakhir pada bulan Desember 2015.
Sebelumnya mahasiswa Polsri terpilih menjadi duta pertukaran pemuda dunia; Reksa Alvionita mahasiswa jurusan teknik listrik juga terpilih menjadi peserta pertukan pemuda ke Asia tenggara dan Jepang tahun 2014.
Selain Helen, mahasiswa Polsri lainnya Zalika Fajrin mahasiswa jurusan Bahasa Inggris juga terpilih sebagai peserta Pemuda Bahari/ Kapal Pemuda Nusantara tahun 2015. Program ini sendiri diperuntukan anak-anak muda di Indonesia yang menyukai berkeliling Indonesia untuk belajar bersama selama dan mengenal budaya Indonesia. Merea akan melakukan perjalanan keliling Indonesia selama kurang lebih 30 hari di atas Kapal Perang TNI.
Helen dan Zalika sendiri mengikuti Seleksi pertukaran pemuda ini yang diadakan Kementerian Pemuda dan Olahraga yang bekerjasama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga Sumsel pada bulan April dan Mei yang lalu.